Thursday, January 22, 2015

ExploreSouthBorneo

Indonesia kaya akan keajaiban pariwisatanya. Meskipun banyak juga tempat-tempat indah di negara lain

Paling tidak kita harus bangga dengan Keindahan Alam yang diberikan Tuhan di Tanah Air. Artikel ini saya ingin meng explore keindahan alam yang dimiliki Kalimantan Selatan.

Sekarang para pemuda banua sedang terkena virus mendaki gunung.

Wisata yang saya perkenalkan adalah BUKIT BATAS kecamatan Aranio. Menempuh perjalanan sekitar 1,5 jam dari kota Banjarmasin menuju Riam Kanan, kemudian kita menyewa kelotok untuk mengantarkan kita ke hutan Pinus 2 yang ditempuh dalam waktu 15 menit. Untuk pendakian sendiri sebenarnya bisa ditempuh dalam waktu 1 jam, itu bagi para pendaki handal yang sudah terbiasa. Kalau seperti saya karena baru pertama kali mendaki ditempuhnya ya kira-kira 2 jam.

Mendaki itu bukan perkara mudah teman, suksesnya mencapai puncak itu adalah JANGAN MALU UNTUK BILANG "ISTIRAHAT".

Perjalanan yang kita tempuh lumayan menanjak dan rasanya kehabisan nafas karena kita berbagi oksigen dengan pohon-pohon. Namun semua itu akan terbayarkan jika sudah mencapai puncak.

Jika sudah mencapai puncak, bagi orang yang tidak pernah kekalimantan akan melihat ini seperti Raja Ampat. Dari perjalanan menyusur sungai (mungkin danau) kita akan disajikan pemandangan gugusan pulau-pulau kecil yang tidak berpenghuni sampai yang berpenghuni. Ketika di atas bukit pemandangan akan berubah menjadi keindahan yang luar biasa. Sekilas seperti Raja Ampat, tapi ini adalah Bukit Batas. Mungkin kalian mau mencoba nya, ga rugi kok... tapi harus ikuti peraturannya ya



Share: